Seperti yang kita ketahui semakin lama emas atau usia emas yang kamu miliki semakin tua maka harga jual emas tersebut akan semakin tinggi. Di era pendemi dari tahun 2020 hingga 2022 kenaikan emas terus meningkat, tidak heran jika banyak orang yang banyak memilih berinvestasi emas.
Lalu bagai mana langkah-langkah awal untuk memulai investasi emas? Berikut adalah penjelasan untuk memulai berinvestasi emas.
Membuat Tabungan Emas
Cara pertama yaitu dengan membuat tabungan emas ataupun dalam bentuk asuransi. Menabung emas memang benar-benar menabung dalam bentuk emas yang tiap bulannya akan di stor sesuai kemampuan kamu dalam menabung emas.
Saat tabungan ini sudah terkumpul kamu bisa menjadikannya sebagai alat jual beli untuk berbagai macam kebutuhan, misalnya kamu ingin membeli rumah, mobil, biaya haji, umroh, menikah, asuransi kesehatan, dan masih banyak lagi. Dengan memulai menginvestasi emas kamu tidak perlu takut akan inflasi karena akan segara tertutupi dengan harga emas saat di konversi menjadi emas dalam garam.
Teknik Investasi Emas Klasik
Teknik investasi emas klasik maksudnya ialah membeli emas di saat harga cukup terjangkau dan menjualnya kembali pada saat harga emas melambung naik. Teknik ini sering di lakukan oleh orang tua zaman dulu dan telah terbukti berhasil dan cukup efektif jika dilakukan dalam jangka waktu yang tepat dan efektif. Misalnya saja kamu memulainya dalam jangka waktu 5 sampai 10 tahun.
Pilih Tempat Penyimpanan Emas
Pilihlah tempat penyimpanan emas yang aman dan terjaga, contohnya meyimpan emas di brankas rumah yang di lengkapi dengan pin dan sidik jari. Namun cara tersebut masih bisa beresiko pencurian. Kamu bisa menyimpannya secara penyimpanan digital, kamu bisa meyimpan asetmu tanpa ribet. Banyak sekarang yang melakukan pembelian dan penjualan emas dengan menggunakan aplikasi.
Memperhatikan Harga Emas
Jarang sekali terjadi kenaikan harga emas secara mendadak dan dalam taraf yang mendadak, namun penurunan harga emas juga tidak terjadi secara tajam juga turun dalam angka yang wajar. Pada saat harga emas turun kamu bisa mempertimbangkan untuk membeli emas lebih banyak lagi. Kamu bisa mengecek harga secara berkala dari laman resmi seperti pegadaian atau antam.
Jangan Sembarang Membeli Emas di Sembarang Tempat
Point selanjutnya ialah mencari tahu tempat penjualan emas yang resmi dan membandingkan dengan harga emas di bank ataupun aplikasi online dengan tempat-tempat penjualan emas terbaik.
Carilah harga yang terbaik dan membendingkan beberap harga di beberapa tempat terpercaya dan jangan terburu-buru membeli emas pada saat harganya rendah karena dapat merugikan.
Jenis Emas Apa yang Harus di Investasikan?
Tidak semua emas layak di investasikan, ada beberapa emas yang layak dan tidak layak di investasikan . Jika kamu ingin menginvestasikan emas ada baiknya menginvestasikan emas logam mulia dan batang serta bersertifikat kemurnian emas
Hindari juga berinvestas dengan perhiasan karena harga jualnya cenderung rendah rendah dari harga beli.
Akhir Kata
Itulah beberapa metode memulai investasi emas bagi pemula, jika kamu baru memulai silahkan terlebih dahulu untuk memastikan harga emas di setiap waktunya. Jangan menjual emas di saat harga turun tunggu lah hingga harga emas melambung naik.